Tumbang dari PSM Makassar, Pelatih Persis Keluhkan Kondisi Rumput
Minggu, 11 Agustus 2024
BOLASPORT.COM - Pelatih Persis Solo, Milomir Seslija, mengeluhkan kondisi rumput Stadion Batakan. Persis harus tumbang dalam laga pekan pertama Liga 1 2024/2025 melawan PSM Makassar, Sabtu (10/8). Pada laga ini, Laskar Sambernyawa harus tumbang dengan skor 3-0 dari tim tuan rumah. Penampilan mereka semakin pahit setelah hanya mencatatkan dua tendangan ke gawang PSM.
Kondisi ini tentu cukup menjadi sorotan karena Persis mendapatkan kesempatan menghadapi lawan kuat di Piala Presiden 2024 lalu. Milomir Seslija mengakui bahwa permainan mereka tidak berkembang di laga ini. Menurutnya, faktor lapangan membuat mereka tidak bisa mengalirkan bola dengan baik.
Selanjutnya, beberapa kesalahan individu semakin membuat Persis kesulitan untuk membawa pulang poin.
"Di lapangan ini sangat sulit untuk membangun permainan tim."
"PSM membuat lebih sedikit kesalahan, kami membuat 5 atau 6 kesalahan."
"Mungkin kami beruntung karena kami tidak bisa melihat lebih banyak gol dan tidak ada peluang untuk mencetak gol," kata Milomir Seslija. Pelatih berusia 60 tahun ini menyesali kesalahan di Piala Presiden kembali terjadi. Mereka gagal menguasai pertandingan dan membuat kesalahan individu yang sukses dimaksimalkan lawan.
"Ini tidak ada peluang, ini cerita yang sama dengan Arema dan Borneo (di Piala Presiden)"
"Tapi mereka tahu mereka bisa melakukan ini, press tidak menunjukkan semangat juang."
"Kami beruntung hanya kalah 3-0," tutupnya. Dari sisi pemain, Ramadhan Sananta juga mengakui bahwa kondisi lapangan cukup menyulitkan mereka. Dia berkaca pada musim lalu Persis tampil cukup baik di stadion yang sama dan kali ini mereka justru kesulitan.
"Mungkin saya tidak tahu karena sebelum pertandingan ini atau season kemarin lapangan cukup baik."
"Tapi tidak tahu kenapa lapangan hari ini benar-benar berat buat saya."
"Saya tidak menyalahkan lapangan karena kita bermain sama."
"Mungkin ini jadi evaluasi untuk diri saya," terang Sananta.
Sumber: bolasport